.quickedit{display:none;}

Jumat, 27 April 2012

Kenyataan hidup harus dihadapi bukan untuk dihindari,Dan yakinlah semua yang terjadi adalah proses pendewasaan diri dalm kehidupan ini.

Saat jiwaku merasa begitu letih menghadapi semua kenyataan yang harus harus terjadi didalam hidup ini akupun mulai berfikir untuk selalu siap menerima semua kenyataan yang terburuk didalam hidup ini.Terkadang memang kita harus dihadapkan pada suasana dimana kita tidak bisa memilih dan hanya bisa menjalani semuanya tanpa bisa mengubah keadaan yang terjadi didalam hidup ini,saat seperti itu adalah saat saat yang begitu sulit yang harus kita jalani ,namun selama kita siap maka kita akan dapat menghadapi semuanya dengan mudah tanpa harus mengeluh kesana kemari karena kita sudah benar benar siap ,menerima semua yang harus terjadi
Semua orang pastilah pernah menghadapi suasana dimana jiwanya benar benar merasa  berada dalam suasana yang begitu sulit dan tak mampu mendapatkan pilihan lain kecuali menjalaninya dan melewatinya dengan hampa saat itulah hari dimana ketegaran jiwa benar benar sedang diuji dalam hidup ini,sejauh mana kita bisa bertahan dan mampu menyelasaikan semua masalah itu akan menjadi bukti kepada kita bahwa kita mampu untuk melewati semuanya dengan baik.
Dan pada saat kita telah mampu menyelesaikan semuanya dengan baik maka kita akan mendapatkan sebuah pengalaman tersendiri didalam hidup ini dan jika suatu hari nanti kita harus menghadapi suasana yang tidak jauh buruknya dengan semua masalah yang pernah terjadi didalam hidup ini maka kita akan merasa telah memiliki bekal yang lebih baik untuk bsa menyelesaikan semua masalah yang harus kita hadapi .Dan inilah yang disebut dengan proses pedewasaaan diri yang terbentuk dari kehidupan kita.
Kita juga tahu tidak sedikit orang yang sering lari dari kenyataan hidup ini, mereka mencoba untuk melepaskan diri dari semua masalah yang telah  terjadi dengan lari ke barang barang yang mereka fikir bisa melepaskan mereka dari semua masalah yang sedang dihadapi ,seperti lari ke minuman keras ,dan obat obat terlarang, memang sesaat semua akan hilang dari fikiran tapi saat semua pengaruh dari barang barang maksiat itu hilang maka semua masalah akan kembali dan akan tumbuh masalah lagi,perlu kita ketahui bahwa apapun yang terjadi jika kita mampu untuk menghadapinya maka kita akan semakin tegar dan kuat didalam hidup ini,tapi jika kita mencoba lari dari kenyataan maka kita akan merasa semakin sulit dan menjadi menumpuknya semua masalah didalam hidup ini.
Tetaplah  dan selalu  waspada didalam hidup ini karena masalah pasti ada dan datangnya kadang tidak terduga duga,kesiapan diri dalam menghadapi masaslah didalam hidup ini adalah bukti kedewasaan diri dalam proses  kehidupan,dan cara menyelesaikan sebuah masalah didalam hidup ini akan menunjukan wujud kepribadian seseorang didalam hidup ini.

Sabtu, 21 April 2012

Aku menemukan keagunganMu dari Rimbun Semak Perdu,dari Jalan Terjal dan Berbatu dan Dari daun yang beguguran


Saat langkah kakiku  sampai pada Jalan terjal dan berbatu ,sungguh sebuah pencerahan tersendiri yang telah kudapatkan,betapa besar keagunganMu yang telah Kau tunjukan kepadaku Tuhan,dan betapa kecilnya diri ini yang begitu lemah dan tak berdaya di hadapanMU.Begitu terjal dan berbatu jalan yang telah kulewati telah membuatku berfikir betapa banyak dan berserakan batu yang telah berhamburan di jalan ini,dan sebuah pencerahan tersendiri yang telah kudapatkan dari semua itu ,Betapa besar Engkau Sang Pencipta batu batu yang telah berhamburan tak terhitung banyaknya,dan aku hanya sesosok makhluk kecil yang sungguh tak berarti .
Dan saat tatap mataku tertuju pada semak perdu yang menghampar sepanjang jalan, sungguh sebuah pemandangan yang begitu indah dan luar biasa yang telah aku lihat sepanjang petualanganku,keindahan hamparan alam telah membuatku berfikir Betapa indah Sang Pencipta Keindahan ini,akupun bersyukur atas anugrah terindahMU Tuhan ,dua pasang bola mata yang begitu indah yang telah membuatku tersadar akan KebesaranMu yang telah engkau tunjukan kepada diriku.
Dan saat tiada sengaja tatap mataku melihat daun daun yang berguguran ,aku merasa betapa semua tiada yang abadi di dunia ini,daun daun itu harus jatuh dan terpisah dari batangya karena memang sudah saatnya mereka berguguran,dan tiba saatnya tumbuh kuncup tunas daun baru,aku memahami siklus kehidupan memang selalu berputar seiring bergantinya waktu,tiada yang abadi di dunia ini sadarku akan hidupku bahwa kematian itu slalu menanti pasti,seiring bergantinya waktu ,cepat atau lambat semua pasti terjadi.
Tuhan syukurku atas anugrah sepasang  mata yang begitu indah , yang telah membuatku melihat indah alam ciptaanMu,telah mebawakan pencerahan dalam lubuk sukmaku  tentang hidup dan kehidupan dan tentang kebesaranMu yang tersirat dari sgala CiptaanMu, terimakasih Tuhan Engkau telah mebuat aku memahami bukan hany menikmati

“Lihatlah dengan kedua matamu,Pahamilah dengan Kesucian hatimu dan renungkanlah dengan akal  pikiranmu,sesungguhnya Tuhan itu satu dan menyatu,dan Esa selalu ada”

Jumat, 20 April 2012

Menerima Kenyataan Hidup Dengan Bersyukur Akan membawa Kedamaian Dalam Hidupmu


Andai aku mampu memahami akan semua arti hidup ini ,namun aku cuman manusia biasa yang hanya mampu berusaha dan berdoa untuk menanti ridho sang Illahi,jika aku bisa aku ingin menggapai semua mimpi mimpi dalam hidupku ,namun semua mimpi tak seindah yang ku harapkan didalam hidup ini,semua terjadia diluar kuasaku,dan aku hanya mampu untuk berusaha dan berusaha,semoga apa yang terjadi bisa seindah mimpi mimpi dalam hidupku.
Mungkin ini terlalu dini untuk bicara tentang mimpi tapi semua mimpi tidak akan mampu terpenuhi jika kita tidak berusaha untuk menggapainya dan untuk menggapai semua mimpi dibutuhkan perjuangan yang besar demi tercapainya semua harapan itu,dan harapan hanya tinggal harapan selama kita tidak berusaha untuk mewujudkanya,dan untuk mewujudkan semua mimmpi dibutuhkan perjuangan   hidup ini.redup mataku memandang jauh  angkasa tiada batas mata jauh memandang hanya hamparan langit biru yang membentang diangkasa akupun bergumam jauh mataku memandang hanya batas cakrawala yang tersisa jauh disana tiada yang mampu kulihat selain langit biru yang membentang naungi bumi ini.
Hatikupun berfikir kalau mataku mampu melihat jauh tanpa batas pastilah mimpikupun tiada satu hal yang bisa membatasi ,mesti ku juga sadar untuk mewujudkan semua mimpiku, terlalu banyak keterbatasan yang menghalalngi semuanya ,namun begitu aku tidak akan pernah menyerah karena perjuangan masih panjang dan ketika hati merasa   begitu lelah aku sadar masihada satu harapan  yang mampu memberi kekuatan penyemangat dalam jiwaku.Aku sadar tak semua mimpiku mampu untuk terwujudkan namun aku tahu setidaknya aku telaha brusaha untuk mewujudkan semua mimpiku mesti kenyataanya proses dak waktulah yang mampu menjawab semuanya,dan saat semua mimpiku  tak  mampu untuk kuwujudkan aku sadar dan selalu aku syukuri mungkin ini adalah hal terbaik  yang telah Tuhan berikan untukku karena hanya dengan mensyukuri   kenyataan hidup inilah aku mampu menghadapi kenyataan hidup yang tidak mudah ,mungkin banyak orang yang tidak bisa menerima kenyataan dalam  hidupnya tapi ketahuilah bahwa kegagalan dakam hidupmu bukanlah akhir dari segalanya dan kita harus bisa menerima semua itu karena dengan menerima kenyataan dalam hidup ini maka kan kau dapatkan kedamaian yangsejati didalam hidup ini
Tidaklah mudah bagi diriku untuk bisa menerima semua yang terjadi didalam hidup ini dengan apa adanya,namun butuh waktu yang tidak pendek untuk bisa menerima semua itu dan semua itu ku rasa sebagai proses pendewasaan diri yang tidak bisa dibentuk oleh orang lain melainkan hanya bisa terbentuk dari proses yang bisa merubah kepribadian kita dan cara pandang kita pada hidup ini.Jika orang jawa bilang urip kui sing sumeleh,jadi didalam hidup ini hendaknya kita menjalaninya dengan apa adanya jangan terlalu berlebih karena apa yang berlebih itu tidak baik pada akhirnya.